Eksistensi Kaum LGBT di Citayem Fashion Week Jadi Sorotan

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Pegiat Media Sosial, Jhon Sitorus atau yang akrab disapa Miduk menyoroti keberadaan kaum Lesbian, Gay, Biseksual dan Transgender (LGBT) di gelaran Citayam Fasion Week di kawasan Dukuh Atas, Jakarta Pusat.

Jhon awalnya menyinggung perihal kaum LGBT yang eksis di Amerika Serikat (AS) dan negara-negara di Eropa. Menurutnya, hal itu karena mereka diberikan pengakuan dan fasilitas untuk berekspresi.

Dia mengatakan bahwa hal serupa bisa saja terjadi di Indonesia. Bahkan ia menyebut Indonesia, khususnya Jakarta berpotensi menjadi rumah bagi kaum LGBT.

“LGBT bisa eksis di Eropa dan Amerika karena mereka diberi fasilitas dan Pengakuan. Siap-siap Jakarta akan menjadi RUMAH bagi kaum LGBT,” kata Jhon seperti dikutip dari akun Twitter pribadinya @Miduk17, Minggu (24/7).

Jhon menegaskan bahwa hal tersebut berpeluang besar terjadi apabila mereka terus diberikan ruang, atau bahkan mengagungkan style atau gaya mereka.

Lebih lanjut, Ia pun menyalahkan Gubernur yang dalam hal ini adalah Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan yang tak tegas dalam menyikapi hal tersebut. Ia juga menyalahkan para kelompok yang bahkan mensponsori gelaran Citayam Fashion Week yang ramai belakangan ini.

“Salah siapa? Salah kita semua. Gubernur yang tak tegas, kelompok yang mensponsori, orang-orang yang memberi ruang dan mengagungkan style mereka,” tuturnya.

Jhon lantas mempertanyakan apa yang bisa dibanggakan dari gelaran Citayem Fashion Week yang berlangsung di jalanan umum tersebut. Menurutnya, gelaran tersebut justru memberikan ruang bagi kaum menyimpang itu untuk berekspresi.

“Apa yang bangsa ini bisa ekspresikan jika jalan raya menjadi fasilitas untuk berekspresi bagi kaum yang menyimpang? Bangunan kotanya bisa saja maju, tapi tidak dengan manusianya. Sangat prihatin,” pungkasnya.

Exit mobile version