yandex
Jumat, 10 Januari 2025

Jennie BLACKPINK Bintangi Serial Terbaru HBO Max The Idol

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Jennie BLACKPINK akan melebarkan sayap ke dunia akting, mengikuti jejak Jisoo BLACKPINK. Bukan dalam drama korea, Jennie akan memamerkan kemampuan aktingnya dalam serial HBO berjudul The Idol.

Dalam trailer yang diunggah kanal Youtube HBO (17/7), Jennie terlihat menari menjadi backup dancer Lily Rose Depp.

“Kisah cinta paling jorok di seluruh Hollywood,” demikian tulis trailer tersebut.

https://www.youtube.com/watch?v=wRyHnzFn4HM

Walaupun ini akan menjadi sesuatu yang baru dan menyenangkan dalam karir Jennie, banyak yang khawatir dengan konten serial yang terlalu eksplisit.

Mengingat banyak penggemar Jennie yang masih dibawah umur akan menonton idol mereka di serial ini.

Serial ini dibuat bersama oleh The Weeknd, Sam Levinson, dan Reza Fahim. Kemunculan Jennie di serial The Idol membuat wanita berusia 26 tahun ini jadi idol Korea pertama yang debut di HBO.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral