yandex
Sabtu, 11 Januari 2025

Singapura Open 2022 : Ditekuk Wakil Kanada, Langkah Chico Terhenti di 32 Besar

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Chico Aura Dwi Wardoyo harus angkat koper lebih dulu di Singapura Open 2022, usai takluk ditangan wakil Kanada yakni Brian Wang dengan straight game, 21-12 dan 21-17

Bertanding di Singapura Indoor Stadium, Chico sejatinya tampil apik sejak awal set pertama, di mana juara Malaysia Masters 2022 itu memimpin perolehan angka hingga skor 5-1 atas Brian.

Namun, arah angin seketika berbalik, Brian langsung tancap gas hingga akhirnya terus memperoleh poin plus dan kemudian menang 21-12 di set pertama.

Memasuki set kedua, Chico lengah di awal pertandingan, kedudukan skor pun menyentuh 11-5 dikuasai Brian di sesi interval.

Pasca interval, Chico sejatinya memiliki asa untuk bangkit dari keterpurukan. Namun dewi fortuna nampaknya tengah memihak Brian. Alhasil pemain tunggal putra Kanada tersebut sukses menutup pertandingan dengan skor 21-17.

Dengan demikian, Chico Aura Dwi Wardoyo gagal meneruskan ambisinya untuk dapat memeluk gelar juara Singapura Open 2022.

Sebagai informasi, ada pun beberapa wakil Indonesia lainnya yang dijadwalkan tanding di putaran kedua babak 32 besar Singapura Open 2022 hari ini, Rabu (13/7).

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral