Sabtu, 21 September 2024
Sabtu, 21 September 2024

Korea Selatan Bersiap Hadapi Peningkatan Tajam Infeksi Covid-19 di Agustus

HOLOPIS.COM, JAKARTA – Kasus infeksi Covid-19 harian di Korea Selatan telah mengalami peningkatan setinggi 40.000 dalam dua bulan terakhir. Pemerintah Korsel langung memberikan peringatan potensi lonjakan lima kali lebih besar.

“Infeksi harian bisa meningkat sebesar 200.000 di pertengahan Agustus dan akhir September,” kata Perdana Menteri Han Duck Soo, dilansir dari Reuters, Rabu (13/7).

Pernyataan PM Korea Selatan adalah hasil diskusi bersama Badan Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Korea (KDCA) dan para ilmuan.

Angka 40.266 kasus itu merepresentasikan kenaikan 8% di hari Rabu (13/7). Sementara, angka 200.000 per hari dilihat pada April lalu.

Han mengatakan, mereka yang berusia 50 tahun dan yang memiliki penyakit bawaan memenuhi syarat menerima suntikan booster kedua.

Sebagai informasi, pada bulan Mei lalu, Korea Selatan mulai mengurangi protokol kesehatan mereka, seperti melonggarkan penggunaan masker di luar ruangan.

Meski demikian, pemerintah Korea Selatan mengaku mereka belum ada rencana untuk mengembalikan peraturan ketat prokes karena kenaikan kasus belakangan ini.

Tetapi segala kemungkinan tentang kembali mengetatkan pengaturan bisa saja terjadi jika kasus Covid-19 di Korea Selatan semain parah.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Jepang Lakukan Peringatan Bencana Karena Hujan Deras

Para pihak berwenang di Jepang meminta puluhan ribu orang untuk mengungsi dari wilayah Ishikawa pada hari Sabtu (21/5).

Tema Hari Perdamaian Internasional 2024 : Membangun Budaya Damai

Hari Perdamaian Internasional yang diperingati setiap tanggal 21 September setiap tahunnya menjadi momen refleksi bagi seluruh umat manusia untuk mengupayakan perdamaian dunia.

Donald Trump Akan Salahkan Rakyat Yahudi Jika Ia Kalah Pilpres AS 2024

Mantan Presiden Amerika Serikat yang juga sekaligus kandidat Presiden dari Partai Republik Donald Trump mengatakan bahwa pemilih Yahudi – Ameirka Serikat akan ikut disalahkan jika ia tidak berhasil memenangkan pemilu 5 November mendatang.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru