Sabtu, 21 September 2024
Sabtu, 21 September 2024

Rich Brian dan Niki Zefanya Batal Manggung di Perayaan Puncak HUT DKI Jakarta

JAKARTA, HOLOPIS.COM Acara puncak Hari Ulang Tahun (HUT) ke-495 DKI Jakarta yang akan diselenggarakan di Jakarta International Stadium (JIS), Sabtu (25/6) akan diisi dengan konser musik dari sejumlah artis ternama.

Sayangnya, beberapa artis yang sebelumnya dikabarkan akan bergabung dalam acara tersebut seperti Rich Brian dan Niki Zefanya batal hadir.

“Kami perlu konfirmasi beberapa persyaratan administrasi dan sebagainya, tapi yang penting (artis lain) bisa dirasakan seluruh warga Jakarta,” jelas Kepala Biro Pemerintahan Sekretariat Daerah (Setda) DKI Jakarta, Andriansyah, Jumat (24/6).

Bahkan, sejumlah nama penyanyi dan pembawa acara yang sebelumnya diumumkan juga batal tampil di JIS. Sebagai gantinya, akan tetap ada artis lainnya yang siap tampil untuk menghibur warga yang akan datang.

Berdasarkan informasi yang dilansir dari Instagram milik Pemprov DKI Jakarta @dkijakarta, artis yang akan tampil antara lain Wali, Ungu dan Padi.

Kemudian ada juga ada Reza Artamevia, Mahalini, Lea Simanjuntak, Saykoji, Kojek. Untuk pembawa acara atau MC akan dipercayakan kepada Astrid Tiar dan Choky Sitohang.

“Intinya talent yang barangkali bisa memuaskan warga masyarakat yang hadir,” tulis @dkijakarta.

Sebelumnya, pada jumpa pers di Balai Kota Jakarta, Senin (23/6), artis yang rencananya tampil adalah Niki dan Rich Brian serta Raisa, Isyana Sarasvati, Gamaliel, Rizky Febian, Marion Jola dan dipandu pembawa acara Boy William.

Sebagai informasi, acara perayaan HUT DKI dilakukan selama satu bulan sejak 24 Mei 2022 hingga ditutup pada Sabtu (25/6) pukul 19.00 – 21.00 WIB.

https://www.instagram.com/p/CfJCgY0J2-s/?igshid=YmMyMTA2M2Y=

 

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Perry Warjiyo Kembali Jabat Ketum ISEI

Perry Warjiyo kembali menjabat sebagai Ketua Umum (Ketum) Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) untuk periode 2024-2027. Ia terpilih secara aklamasi dalam Kongres ISEI XXII 2024 yang berlangsung di Surakarta, Jawa Tengah.

Cerita Nur Fatia, Difabel Bergelar Sarjana yang Berhasil Masuk Polisi

Sekolah Polisi Wanita atau Sepolwan Lemdiklat Polri sangat bangga memiliki siswi bernama Nur Fatia Azzahra yang bergelar sarjana psikologi, dengan nilai IPK 3,56.

RESEP : Telur Ceplok Setengah Matang, Nikmat dan Menyehatkan

Meskipun terkesan sederhana, namun telur celpok setengah matang memiliki banyak manfaat baik untuk tubuh. S
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru