JAKARTA, HOLOPIS.COM – Bayern Munchen secara resmi memperkenalkan Sadio Mane sebagai pemain barunya ke muka publik di jendela transfer musim panas ini.

Dilansir dari situs resmi Bayern Munchen Kamis (23/6), Sadio Mane sukses menandatangani kesepakatan kontrak bersama Die Rotten hingga 30 Juni 2025 mendatang.

Kedatangan Sadio Mane pun disambut baik oleh para petinggi Bayern Munchen seperti sang Presiden Herbert Hainer, CEO Oliver Kahn dan sang direktur olahraga Hasan Salihamdzi.

Terutama oleh CEO yang sekaligus legenda hidup Bayern Munchen yakni Oliver Kahn, mantan kiper terbaik dunia tersebut mengaku senang bahwa Sadio Mane bisa merumput bersama klubnya.

“Kami senang bahwa kami dapat merekrut Sadio Mané untuk FC Bayern,” ujar Kahn.

Lanjut keterangannya, Oliver Kahn mengatakan bahwa prestasi yang melekat di tubuh Sadio Mane membuatnya menjadi seorang pesepakbola yang spesial.

“Dengan penampilannya yang luar biasa dan kesuksesannya yang luar biasa di level internasional tertinggi selama bertahun-tahun, hanya ada sedikit pemain seperti dia di dunia,” lanjutnya.

“Kami yakin Sadio Mané akan menyenangkan penggemar kami di tahun-tahun mendatang dengan gaya permainannya yang spektakuler,” sambungnya.

Kahn menambahkan, dengan adanya Sadio Mane maka semua tujuan besar Bayern Munchen diharapkan bakal terwujud.

“Dia ambisius dan ingin memenangkan lebih banyak gelar. Ini adalah paket yang sangat kuat. Dengan pemain seperti dia di FC Bayern, semuanya tujuan terbesar adalah mungkin,” pungkasnya.

Seperti yang telah diketahui bersama, cerita panjang geliat transfer Sadio Mane bersama Bayern Munchen bagaikan drama romantis di siang bolong.

Perjalanan panjang proses negosiasi Bayern Munchen dengan Liverpool untuk Sadio Mane, berlarut-larut lamanya meskipun ada dorongan kuat dari rakyat Senegal untuk segera pergi meninggalkan The Reds.

Hingga pada akhirnya isu panas kembali bergulir kencang pasca Liverpool berhasil mendapatkan Darwin Nunez.

Sebagai informasi tambahan, untuk mendapatkan tandatangan Sadio Mane, Bayern Munchen kabarnya harus merogoh kocek sebesar 35 juta poundsterling kepada Liverpool.

Namun, tak ada informasi pasti apakah ada biaya tambahan atau opsi lain dalam kesepakatan kontrak tiga tahun Sadio Mane bersama Bayern Munchen.