Sabtu, 18 Januari 2025

Tom Cruise Bergaya ‘Aegyo’ Bikin Fans K-Pop Mabuk Kepayang

JAKARTA, HOLOPIS.COM – Aktor Hollywood kawakan Tom Cruise sedang menjadi perbincangan netizen saat sedang berada di Korea Selatan dalam rangka promosi film terbarunya ‘Top Gun: Maverick.’

“Aku nggak bisa berkata-kata,” kata salah satu pengguna Twitter @harsha

Banyak pencinta K-Pop dan drakor tak menyangka bahwa Tom Cruise dan bintang Top Gun lainnya seperti, Miles Teller, Greg Tarzan Davis, dan Glen Powell menjiplak tingkah lucu yang kerap kali dilakukan oleh artis-artis Korea Selatan.

Sebagai informasi, gaya aegyo yang menunjukkan ‘finger heart’ dan bentuk hati yang ditempelkan di pipi berasal dari gerakan lucu anak kecil.

https://twitter.com/samothsangster/status/1538473605759406081

Pose ini diadaptasi oleh bintang-bintang Korea Selatan agar disukai banyak penggemar, banyak yang menganggap gaya ini awkward, banyak juga yang suka melihat artis-artis pria menunjukkan sisi imut mereka.

Meskipun berperan sebagai sosok pilot pesawat tempur gagah, ternyata Tom Cruise tidak segan dan ragu mengikuti keinginan penggemar Korea Selatan dan memamerkan sisi aegyo nya.

Gimana nih, Sobat Holopis? Tom Cruise sudah aegyo belum ya….

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral