Sabtu, 18 Januari 2025
Holopis.comNewsRagamHalte TransJakarta Kebon Pala Jaktim akan Terintegrasi dengan Stasiun Matraman

Halte TransJakarta Kebon Pala Jaktim akan Terintegrasi dengan Stasiun Matraman

JAKARTA, HOLOPIS.COM Sekretaris Kota Jakarta Timur, Fredy Setiawan mengungkapkan, Halte TransJakarta Kebon Pala dan Stasiun Jatinegara 2 akan terintegrasi setelah halte tersebut direvitalisasi.

Terintegrasinya stasiun dengan halte Transjakarta ini akan jadi yang pertama di wilayah Jakarta Timur.

“Nanti masyarakat dapat menikmati layanan halte yang terintegrasi dengan stasiun. Ini belum pernah ada di Jakarta Timur,” kata Fredy (16/6).

Fredy menjelaskan, nantinya Halte TransJakarta Kebon Pala akan terintegrasi dengan Stasiun Kereta Api (KA) Matraman.

Kemudian, Halte TransJakarta Stasiun KA Jatinegara 2 akan terintegrasi dengan Stasiun KA Jatinegara.

Revitalisasi yang sedang dilakukan ungkap Fredy baru mencapai 40 persen. Pihaknya juga belum menerapkan rekayasa lalu lintas di sekitar lokasi. Rekayasa lalu lintas akan di berlakukan saat revitalisasi sudah memasuki pekerjaan menyambung penyeberangan.

“Untuk lalu lintas sampai saat ini belum diterapkan rekayasa karena pembangunan belum mengganggu aktivitas lalu lintas di Jalan Matraman Raya dan Jalan Raya Bekasi Barat,” kata Fredy.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral