Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

Honda Hadirkan Striemo Sebagai Produk Mobilitas

JAKARTA, HOLOPIS.COM Honda Motor umumkan pendirian unit bisnis barunya, yakni Striemo Inc yang merupakan usaha bisnis kedua yang berasal dari IGNITION.

Dalam program penciptaan bisnis baru Honda, Striemo Inc telah melakukan pengembangan produk mobilitas mikro listrik roda tiga untuk satu orang.

Produk tersebut diberi nama Striemo, sebuah produk mobilitas yang dilengkapi mekanisme bantuan keseimbangan asli.

Sehingga, memungkinkan pengendaraan stabil dengan kemungkinan kecil untuk jatuh di seluruh rentang kecepatan.

“Striemo adalah produk mobilitas baru yang dikembangkan sambil memanfaatkan pengetahuan di bidang “studi manusia”, yang saya kumpulkan melalui pengalaman saya dalam pengembangan sepeda motor di Honda,” ujar Co-Founder & CEO Striemo Inc, Yotaro Mori, dilansir di laman resmi Honda, Selasa (14/6).

Yotaro mengatakan, jika Striemo akan dijadikan produk mobilitas paling umum digunakan masyarakat di dunia dalam kehidupan sehari-hari.

Dengan begitu, orang bisa menikmati kebebasan bergerak dan akan tercipta sebuah dunia yang lebih baik.

Honda menyebut struktur unik itu diwujudkan melalui desain yang presisi di mana keseimbangan pusat gravitasi dihitung berdasarkan sepersepuluh milimeter dan mekanisme bantuan keseimbangan asli yang dikembangkan untuk Striemo.

Striemo dijadwalkan mulai dijual di Jepang sebelum akhir tahun ini, dan di Eropa pada 2023.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

BMW Eurokars Kebon Jeruk Jadi Diler Berkonsep Retail.Next di Jakarta Barat

BMW Group Indonesia meresmikan dealernya, dengakn konsep yang berbeda. Kali ini, BMW Eurokars Kebon Jeruk hadir dengan konsep Retail.Next dan tampilan yang mewah serta eksklusif.

Huawei Mau Ikut Ramaikan Pasar Kendaraan Listrik di Indonesia

Huawei dikabarkan akan memperluar sayap bisnisnya di Indonesia, tidak hanya di pasar teknologi informasi dan komunikasi. Seperti diketahui, Huawei punya beberapa produk gadget yang dipasarkan di Indonesia.

Pabrik Handal Bekasi jadi Lokasi Perakitan Mobil Listrik Neta X

Mobil Listrik Neta X mulai dirakit di pabrik Handal, Bekasi, Jawa Barat. Ini menjadi produk kedua PT Neta Auto Indonesia yang dirakit di Indoensia, setelah sebelumnya ada Neta V-II.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru