JAKARTA, HOLOPIS.COM – Tangis Greysia Polii pecah saat mengumumkan bahwa dirinya resmi pensiun sebagai atlet bulu tangkis Indonesia dalam acara bertajuk ‘Greysia Polii : Testimonial Day’ di Istora Senayan Jakarta, Minggu (12/6).

Dalam pernyataannya, Greysia Polii turut mencurahkan perasaannya di depan para penonton yang memadati seluruh sudut Istora Senayan. Tak hanya itu, acara ‘Greysia Polii : Testimonial Day’ juga dihadiri oleh Ketum PBSI yakni Agung Firman Sampurna, Menpora Zainudin Amali dan Ketua NOC Indonesia yaitu Raja Sapta Oktohari.

Greysia Polii mengatakan bahwa dibutuhkan perjalanan panjang selama 30 tahun untuk mencapai semua yang dicita-citakan.

“Perjalanan yang panjang, dibutuhkan 30 tahun untuk mencapai semua apa yang dicita-citakan dari kecil dan itu tidak terlepas dari dukungan masyarakat Indonesia, keluarga, dukungan teman-teman yang ada di sini,” ujar Greysia.

“Saya merasa kadang tidak pantas berada di sini, tapi saya benar-benar berterima kasih, dan saya mengucapkan syukur kepada Tuhan atas semua yang diberikan,” tambahnya.

Lanjut pernyataannya, Greysia Polii menyampaikan bahwa darah yang ada dalam dirinya adalah bulu tangkis.

“Seperti yang Pak Menteri Zainudin bilang bahwa darah saya adalah bulu tangkis. Saya hanya hidup lima tahun tidak bulu tangkis, 30 tahun itu bulu tangkis,” lanjutnya.

“Jadi mau enggak mau, tetap bisa berkontribusi yang baik terhadap olahraga Indonesia, khususnya bulu tangkis yang telah membesarkan saya, nama saya, jadi itu yang membuat saya ingin melayani kembali,” tukasnya.