Sabtu, 21 September 2024
Sabtu, 21 September 2024

Dubes RI : Korban di Sungai Aare Swiss Biasanya Ditemukan dalam 3 Pekan

JAKARTA, HOLOPIS.COM – Duta Besar RI untuk Swiss, Muliaman Hadad mengatakan, pencarian korban hilang karena hanyut terbawa arus Sungai Aare umumnya dapat ditemukan.

Namun demikian, waktunya yang berbeda-beda bergantung pada situasi dan kondisi cuaca.

“Tiga hari pertama sering ditemukan. Tapi, mayoritas kejadian 99,9% ditemukan 3 minggu, itu menurut Tim Search and Rescue (SAR) berdasar pengalaman mereka selama bertahun-tahun,” katanya, Sabtu (28/5).

Hal ini berkaitan dengan proses pencarian putra Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil (RK), Emmeril Khan (Eril) yang hilang terseret arus Sungai Aare sejak 27 Mei.

Muliaman menambahkan, derasnya arus dan keruhnya air menjadi kendala petugas SAR. Dia berharap, dalam satu dan dua hari ke depan, cuaca cerah. Sehingga memudahkan proses pencarian.

“Kendalanya sangat alami, sehingga 1-2 hari ini semoga cerah agar memudahkan pencarian,” jelas dia.

Selain itu, menurut Muliaman, pencarian di akhir pekan bisa lebih mudah. Sebab banyaknya wisatawan dapat menambah probalitas ditemukannya Eril.

“Hari Sabtu dan Minggu ini probabilitas lebih tinggi karena banyak orang (wisata) ke sungai jadi masyarakat bisa membantu pencarian jadi kita terus berdoa,” terang Muliaman.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Jepang Lakukan Peringatan Bencana Karena Hujan Deras

Para pihak berwenang di Jepang meminta puluhan ribu orang untuk mengungsi dari wilayah Ishikawa pada hari Sabtu (21/5).

Tema Hari Perdamaian Internasional 2024 : Membangun Budaya Damai

Hari Perdamaian Internasional yang diperingati setiap tanggal 21 September setiap tahunnya menjadi momen refleksi bagi seluruh umat manusia untuk mengupayakan perdamaian dunia.

Donald Trump Akan Salahkan Rakyat Yahudi Jika Ia Kalah Pilpres AS 2024

Mantan Presiden Amerika Serikat yang juga sekaligus kandidat Presiden dari Partai Republik Donald Trump mengatakan bahwa pemilih Yahudi – Ameirka Serikat akan ikut disalahkan jika ia tidak berhasil memenangkan pemilu 5 November mendatang.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru