Perlu diketahui, adenovirus biasanya menyebar melalui kontak pribadi yang dekat, tetesan pernapasan, dan dari permukaan objek.

Saat ini, WHO menyebutkan wabah yang terjadi antara anak anak ini adalah hepatitis akut yang belum diketahui asalnya. Di Indonesia, 3 anak telah meninggal akibat penyakit ini.

Beberapa kasus hepatitis akut saat ini dilaporkan telah menyebabkan gagal hati hingga membutuhkan transplantasi.

Banyak juga yang melaporkan penyakit kuning, gejala gastrointestinal termasuk seperti sakit perut, diare, dan muntah.

Setelah penemuan 169 kasus pertama, WHO mengatakan tidak ditemukan virus hepatitis akus seperti virus hepatitis A, B, C, D dan E di kasus yang terjadi saat ini.