yandex
Selasa, 7 Januari 2025

AS : Hanya Orang Tak Bermoral yang Dukung Invasi Rusia ke Ukraina

JAKARTA, HOLOPIS.COM – Departemen pertahanan Amerika Serikat menuduh Presiden Rusia Vladimir Putin telah melakukan kebrutalan dan kebejatan dalam invasi negaranya ke Ukraina.

“Sangat sulit melihat apa yang telah ia lakukan kepada Ukraina,” kata Juru Bicara Pentagon John Kirby melansir Aljazeera, Sabtu (30/4).

Ia mengatakan bahwa moralitas orang-orang yang mendukung kebrutalan yang dilakukan Rusia kepada Ukraina perlu dipertanyakan.

“Saya pikir kita belum begitu memahami bisa sejauh mana ia melalukan kekerasan dan kekejaman terhadap orang yang tidak bersalah, yang bukan pasukan, dan warga sipil,” tambah Kirby.

Sementara itu Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy mengatakan bahwa pasukannya telah bertarung dengan mempertaruhkan nyawa mereka.

Saat ini, Rusia masih terus melanjutkan serangan yang mereka lakukan di bagian Timur Ukraina di Donbas.

Invasi yang dilakukan Rusia berlangsung sejak tanggal 24 Februari lalu. Serangan Rusia dianggap gagal oleh banyak pihak karena mereka tak juga berhasil mengambil alih ibu kota Kiev, hingga harus mengubah strategi pindah ke bagian Timur Ukraina.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral