yandex
Sabtu, 11 Januari 2025

Dermawan, Uee Berikan Donasi Untuk Produk Kewanitaan

JAKARTA, HOLOPIS.COM – Penyanyi Korea Selatan, Uee, melakukan donasi untuk pembelian produk-produk kewanitaan demi remaja yang membutuhkan.

Tak tanggung-tanggung, agensi Uee, Lucky Company mengatakan bahwa Uee mendonasikan uang sebanyak 20 juta won (sekitar 233,829,743 rupiah).

“Aku ingin berdonasi untuk sesuatu yang bermakna. Aku memilih untuk berdonasi pembelian produk kewanitaan saat mengetahui banyak remaja yang kesulitan keuangan terpaksa mengurangi pembelian pembalutnya,” kata Uee melansir Soompi, Minggu (10/4).

Uee mengatakan, meskipun donasinya mungkin sedikit, tapi ia berharap bantuannya dapat bermanfaat.

Uee
Uee saat masih menjadi anggota girl band After School

Donasi diberikan kepada NGO World Vision dalam rangka ulang tahun Uee, yang bernama asli Kim Yu-jin.

Tak hanya untuk pembelian alat-alat kebersihan wanita seperti pembalut, donasi juga akan membelikan buku informasi untuk kebersihan kewanitaan.

Nama Uee dikenal publik saat ia menjadi member girl group After School pada tahun 2009 hingga 2017. Uee juga telah membintangi beberapa drama korea seperti High Society, My Only One, dan Ghost Doctor.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral