JAKARTA, HOLOPIS.COM – Putaran pertama atau babak 32 besar Korea Open 2022 super 500 akan segera dimulai pada hari ini Selasa (5/4).

Pemain andalan Indonesia di sektor ganda putra yakni Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto nampaknya akan menjalani pertandingan pembuka Korea Open 2022 hari ini melawan pasangan asal Korsel.

Selain Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto ada pun Anthony Sinisuka Ginting dari sektor tunggal putra yang dalam waktu dekat akan bermain di court yang sama.

Berikut ini jadwal lengkap tim bulu tangkis Indonesia di putaran pertama atau babak 32 besar Korea Open 2022 Selasa (5/4) dimulai pukul 8.00 hingga selesai.

Court 1

Match 1 : Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (4) vs Gwang Min Na/Jin Seong Noh (Korsel)

Match 3 : Anthony Sinisuka Ginting (1) vs Lucas Claerbout (Prancis)

Match 7 : Ko Sung Hyun/Shin Baekcheol (Korsel/8) vs Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana

Court 2

Match 4 : Pramudya Kusumawardana/Yeremua Erich Yoche Yacob Rambitan vs Krishna Prasad Garaga/Vishnuvardhan Goud Panjala (India)

Court 3

Match 3 : Sitthikom Thammasin (Thailand) vs Shesar Hiren Rhustavito

Court 4

Match 4 : Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Hiroko Okamura/Masayuki Onodera (Jepang)

Sebagai informasi tambahan, pertandingan hari ini hanya sebagian. Babak 32 besar masih akan berlangsung esok hari Rabu (6/4).

Kemudian, pertandingan Korea Open 2022 juga rencananya akan ditayangkan secara langsung di Inews TV dan live secara streaming di RCTI Plus mulai babak perempat final Jumat (8/4) mendatang,