JAKARTA, HOLOPIS.COM – Fitur untuk membuat GIF langsung dari kamera handphone, diluncurkan Twitter yang baru tersedia bagi para pengguna versi iOS.
“Ok, GIF bukanlah sesuatu yang baru, tapi yang baru adalah opsi untuk membuat GIF dengan kamera dalam aplikasi untuk pengguna iOS,” kata Twitter dalam akun Twitter Support dikutip oleh Holopis, Rabu (23/3).
Cara untuk menggunakan fitur GIF ini, pertama kali klik tombol tweet untuk membuat cuitan baru, kedua pilih ikon kamera di window yang terbuka, ketiga pilih opsi GIF di bagian bawah.
Selanjutnya, rekam video seperti saat akan membuat stories di Instagram. Jika sudah selesai, pilih opsi Gunakan GIF di bagian kanan dan unggah. GIF yang sudah jadi, otomatis tersimpan ke file di galeri ponsel.
Juru bicara Twitter Stephanie Cortez, fitur yang baru diluncurkan ini masih terus ditinjau dengan melihat feedback yang dirasakan pengguna iOS.
“Jika respons mereka baik, maka fitur ini bakal diluncurkan dalam update baru ke pengguna Android,” katanya.
Sayangnya, belum dijelaskan informasi kapan fitur ini dirilis ke aplikasi versi Android.