JAKARTA, HOLOPIS.COM – Muhammad Shohibul Fikri dan Bagas Maulana berhasil merebut gelar juara All England 2022 di sektor ganda putra usai melibas seniornya yakni Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan atau biasa dijuluki The Daddies.
Muhammad Shohibul Fikri dan Bagas Maulana sukses menuntaskan perlawanan The Daddies dengan dua set langsung yakni 21-19 dan 21-13.
Pada pertandingan tersebut, laga berlangsung dramatis di set pertama. Keuletan Muhammad Shohibul Fikri dan Bagas Maulana akhirnya membuahkan hasil dengan mengamankan set pertama.
Kemudian tren positif pasangan muda Indonesia tersebut terus berlanjut, di mana Muhammad Shohibul Fikri dan Bagas Maulana berhasil mendominasi jalannya set kedua sehingga mampu menang mudah dengan 21-13.
Dengan demikian, torehan prestisius ini menjadi prestasi tertinggi bagi Muhammad Shohibul Fikri dan Bagas Maulana di kancah bulu tangkis dunia.
Selain itu, raihan gelar juara yang diraihnya menjadi satu-satunya hadiah bagi Indonesia di perhelatan Yonex All England 2022 super 1000.