Kamis, 16 Januari 2025

Sindir Mantan di Twitter, Awkarin Putus Dari Gangga Kusuma?

JAKARTA, HOLOPIS.COM – Hubungan selebgram Karin Novilda alias Awkarin dengan Gangga Kusuma dikabarkan telah berakhir. Kabar ini muncul saat Awkarin membuat cuitan tentang hubungannya dengan Gangga.

Namun sayangnya, tweet tersebut telah dihapus, tetapi beberapa pengguna media sosial sudah mengabadikannya dan langsung disebarluaskan hingga jadi perbincangan hangat publik.

“Ngga usah nyari-nyari penyakit dengan balikan sama mantan,” tulis Awkarin dalam akun Twitternya, (13/2).

Awkarin juga mengaku dirinya diprank terkait lamaran. Tetapi hingga saat ini belum diketahui maksud dari tulisannya.

“Ngga usah ngepost kalau dilamar, bisa jadi itu cuma prank. ngga usah nangis kalau sudah kejadian. Salah sendiri. To***,” tambahnya.

Namun, yang bikin bingung warganet adalah foto Gangga Kusuma masih terpajang rapih dalam akun Instagram milikn Awkarin.

Diketahui, Awkarin dilamar Gangga Kusuma pada tahun lalu saat ulang tahun ke 24 yang jatuh pada 29 November 2021.

Ditengah keramaian para tamu undangan ulang tahun, Gangga secara tiba-tiba membuka sebuah kotak yang berisi cincin di hadapan Awkarin, dan selebgram berusia 24 tahun ini menerima lamaran pelantun ‘Blue Jeans’.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral