Advertisement
Categories: Ragam

Kemenag Ambil Alih Sertifikasi Halal dari MUI

Advertisement

JAKARTA, HOLOPIS.COM Kementerian Agama (Kemenag) melalui Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH), telah mengambil alih sertifikasi halal yang sebelumnya diselenggarakan oleh organisasi masyarakat (ormas), Majelis Ulama Indonesia (MUI).

Hal itu diungkapkan Menteri Agama (Menag), Yaqut Cholil Qoumas dalam unggahan di akun Istagramnya.

Dalam unggahan tersebut, Ia menegaskan bahwa hal tersebut sudah sesuai dengan ketentuan Undang-undang (UU) Nomor 33 Tahun 2014.

“Sertifikasi halal, sebagaimana ketentuan Undang-undang, diselenggarakan oleh Pemerintah, bukan lagi Ormas,” ujar Menag Yaqut melalui akun Instagramnya yang dikutip, Minggu (13/3).

Lebih lanjut, pengambil alihan tersebut seiring dengan ditetapkannyahalal terbaru, menggantikan label halal MUI.

Penetapan label tersebut, kata Menag, tertuang dalam Keputusan Kepala BPJPH Nomor 40 Tahun 2022 tentang Penetapan Label Halal.

Ia mengatakan bahwa label halal baru tersebut, berlaku secara nasional sejak 1 Maret 2022. Dengan demikian, seiring berjalannya waktu, label halal yang diterbitkan MUI dinyatakan tidak berlaku di Indonesia.

“Di waktu-waktu yang akan datang, secara bertahap label halal yang diterbitkan oleh MUI dinyatakan tidak berlaku lagi,” tukasnya.

 

Share
Published by
Khoirudin Ainun Najib

Recent Posts

Ini Alasan Mengapa Teh Sebaiknya Tidak Diberikan kepada Anak-anak

JAKARTA - Sudah sejak ratusan tahun yang lalu, teh diklaim memiliki banyak manfaat, terutama bagi…

3 menit ago

Pep Guardiola Soal Kiprah Manchester City di Liga Champions : Kami Terancam (Gugur)

Pep Guardiola sebagai Manajer tentu sadar dengan kondisi Manchester City saat ini. Bahkan pelatih berkepala…

18 menit ago

Viral! Tak Kunjung Diperhatikan Pemerintah, Warga Malang Perbaiki Jalan Sendiri

Video viral diunggah oleh akun TikTok @karang.taruna.tunas.muda di Dusun Sagelan, Desa Balesari, Kecamatan Ngajum, Kabupaten…

33 menit ago

Arne Slot Nilai Liverpool Bakal Juara Atau Tidak Setelah 19 Laga Dilewatin

Arne Slot enggan memberikan penilain secara dini mengenai peluang juara Liverpool di Liga Inggris musim…

48 menit ago

Tijjani Reijnders Senang Eliano Bela Timnas Indonesia

Tijjani Reijnders mengaku bangga bisa melihat adiknya yaitu Eliano Reijnders membela Timnas Indonesia.

1 jam ago

Sulsel Darurat Narkoba, Tindak 3.500 Pengguna Selama 2024

MAKASSAR - Sulawesi Selatan (Sulsel) menindak 3.500 pengguna narkoba di Sulsel selama periode 2024. Kepala…

1 jam ago