yandex
Kamis, 9 Januari 2025

MPN Pemuda Pancasila Desak Hentikan Wacana Perpanjang Jabatan Presiden

JAKARTA, HOLOPIS.COM Ketua Bidang Organisasi dan Keanggotaan Majelis Pimpinan Nasional Pemuda Pancasila (MPN PP), Gunung Hutapea menilai, bahwa wacana penundaan Pemilu 2024 maupun perpanjangan masa jabatan Presiden 3 periode adalah wujud meruntuhkan integrasi kepemimpinan di Indonesia.

Bahkan kata Gunung, wacana yang dilakukan oleh Muhaimin Iskandar Cs itu adalah praktik pembodohan kepada rakyat.

“Pendapat ini bukan saja membingungkan, tapi sangat membodohi masyarakat,” kata Gunung kepada wartawan, Sabtu (5/3).

Jika memang Muhaimin Iskandar dan dua orang Ketum Partai Politik besar, yakni Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto dan Ketum PAN Zulkifli Hasan benar seorang negarawan dan memiliki jiwa nasionalisme, tentu mereka akan mendidik masyarakat untuk patuh terhadap konstitusi yang ada.

“Sepatutnya, kalangan-kalangan itu harusnya mendidik masyarakat untuk konsisten melaksanakan konstitusi dengan baik sebagai wujud kemajuan Bangsa dan Negara,” ujarnya.

Kemudian, Gunung juga menyebut, wacana perpanjangan masa jabatan Presiden 3 periode maupun penundaan Pemilu 2024 adalah bentuk praktik liberalisme, di mana semua keputusan diambil untuk memenuhi kepentingan pribadi maupun kelompok saja.

“Bukankah liberalisme tidak akan pernah cocok diberlakukan di tengah masyarakat yang sarat akan nilai-nilai kebersamaan, kekeluargaan, kesantunan dan kegotongroyongan yang tidak dikenal dan paham liberalisme,” tuturnya.

Bagi Gunung, esensi dari berbangsa dan bernegara adalah bagaimana semua komponen termasuk kekuatan kelompok politik lebih mengedepankan kemajuan bangsa dan negara, tidak malah berembug bagaimana mempertahankan kekuasaan semata.

“Oleh karena itu, sudah saatnya seluruh komponen masyarakat, untuk duduk bersama memikirkan kelanjutan nasib bangsa dan negara yang harus lestari sepanjang masa, tidak hanya berpikir untuk kemenangan kelompok pada setiap pemilu,” tandasnya.

Oleh sebab itu kata Gunung, wacana liberalisme yang saat ini telah digelontorkan dari mulut Muhaimin Iskandar dan konco-konconya itu sepatutnya dihentikan.

“Untuk itu, Ormas Pemuda Pancasila menyerukan kepada semua kalangan dan pihak untuk menghentikan semua usaha menjatuhkan kepemimpinan yang ada, menghentikan wacana melanjutkan periode presiden 3 (tiga) kali ataupun memperpanjang sampai dengan tahun 2027,” pungkasnya.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral