yandex
Sabtu, 11 Januari 2025

Jokowi : Ekosistem Kendaraan Listrik Tumbuhkan Minat Masyarakat Beralih

JAKARTA, HOLOPIS.COM – Pembangunan ekosistem kendaraan listrik, diyakini akan menumbuhkan minat masyarakat untuk beralih dari kendaraan konvensional berbahan bakar minyak.

Seperti ekosistem kendaraan listrik di SPBU MT Haryono, yang baru diluncurkan Presiden Joko Widodo (Jokowi), Selasa (22/2). Jokowi pun, melihat bagaimana proses pengisian baterai salah satu sepeda motor listrik.

“Saya tadi sudah lihat bagaimana kendaraan mengecas ke charger yang sudah disiapkan, memakan waktu tidak lama mengambil yang baru kemudian memasukkan yang lama,” kata Jokowi dilansir dari kanal YouTube resmi Sekretariat Presiden.

Jokowi mengatakan, proses yang dilihatnya itu menunjukkan bahwa proses manajemen ekosistem kendaraan listrik yang singkat dan nyaman sesuai kebutuhan para pengguna kendaraan.

“Dan itu akan menarik minat semua orang untuk masuk kepada kendaraan listrik, karena lebih murah dan paling penting tidak menimbulkan polusi,” ujarnya.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral