Kamis, 16 Januari 2025

Rusia Klaim Telah Menarik Pasukan dari Ukraina, NATO Ungkap Fakta Lain

JAKARTA, HOLOPIS.COM – Rusia mengklaim telah memerintahkan pasukan dan alat utama sistem pertahanan untuk mundur di sekitar Ukraina, namun NATO mengungkap fakta lain.

Kepala Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO), Jens Stoltenberg, mengatakan pembangunan militer Rusia di sekitar Ukraina masih terus dilakukan, meski Rusia mengumumkan telah menarik pasukannya.

“Kita telah mendengar tanda-tanda dari Moskow terkait kesediaannya melanjutkan upaya diplomatik, tetapi sejauh ini, kita masih belum melihat tanda de-eskalasi,” kata Stoltenberg, Rabu (16/2), dikutip dari AFP.

“Sebaliknya, Rusia terlihat terus membangun militer mereka,” lanjutnya.

Selain itu, Stoltenberg menyatakan masih harus dipastikan bahwa Rusia benar-benar menarik pasukan.

“Kami terus mengawasi secara ketat apa yang dilakukan Rusia di dalam dan sekitar Ukraina. Apa yang kami lihat adalah mereka meningkatkan jumlah pasukan dan lebih banyak pasukan sedang dalam perjalanan,” ucap Stoltenberg.

Stoltenberg menuturkan Moskow masih memiliki kemampuan untuk menyerang Ukraina. Ia juga mengatakan NATO kini bersiap menghadapi kemungkinan terburuk. Selain itu, Stoltenberg meminta Moskow untuk menarik pasukan mereka dari perbatasan Ukraina secara teratur.

“Jika mereka benar-benar mulai menarik pasukan, itu adalah keputusan yang kami sambut baik. Namun, itu masih perlu ditunggu.”

“Meski kita melihat pergerakan pasukan, itu tidak mengonfirmasi Rusia benar-benar mundur.”

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral