yandex
Sabtu, 11 Januari 2025

Omicron Meningkat, Menkes Budi Gunadi: 6 Provinsi Lampaui Kasus Delta

JAKARTA, HOLOPIS.COM – Kasus Covid-19 jenis Omicron semakin menjadi-jadi, jumlah orang yang terpapar pun semakin meningkat dari hari ke hari.

Tercatat, kasus paparan Covid-19 jenis Omicron di Indonesia mencapai 55.000 perharinya, bahkan hampir mendekati puncak kasus Delta yang kala itu berjumlah sebesar 56.000 perhari.

Dilansir dari Youtube milik Sekretariat Presiden melalui keterangan pers terkait hasil ratas PPKM pada Senin, 14 Februari 2022, hal tersebut telah dikonfirmasi langsung oleh Budi Gunadi Sadikin selaku Menteri Kesehatan (Menkes) RI.

“Kasus sempat meningkat sampai 55.000 perhari, mendekati puncak delta yang 56.000 perhari,” ujarnya.

Lanjut keterangannya, Budi Gunadi Sadikin juga mengatakan bahwa terdapat enam provinsi dan 37 kabupaten kota yang telah melampaui kasus delta.

“Enam Provinsi tersebut di antaranya DKI Jakarta, Banten, Jawa Barat, Bali, Nusa Tenggara Barat (NTB) dan Papua,” lanjutnya.

“Semua provinsi yang sudah melampaui puncak delta kasusnya, itu Rumah Sakitnya sekitar 30 persen dari puncak Delta,” katanya.

Budi Gunadi menambahkan, terdapat dua wilayah yang cukup tinggi yakni Jakarta dan Bali. Namun khususnya Jakarta dinilai sudah melandai dan kemungkinan akan segera turun.

“Saya rasa juga nanti Banten dan juga Bali mendekati puncak dan baru nanti akan bergeser ke provinsi-provinsi seperti Jatim, Jogja, maupun di luar Jawa,” tambahnya.

“DKI kemungkinan besar kami mengamati bahwa minggu ini akan sampai puncaknya dan akan bergerak turun dan Rumah Sakitnya berhenti di level 40 sampai 50 persen,” lanjut Budi.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral