yandex
Sabtu, 4 Januari 2025

Tim Honda MotoGP Kaget Lihat Ada Orang Pakai Sarung di Sirkuit Mandalika

MANDALIKA, HOLOPIS.COM Tes pramusim MotoGP 2022 yang digelar di sirkuit Mandalika, diadakan secara tertutup. Namun, dalam sebuah foto yang diunggah instagram @hrc_motogp ada hal unik yang terlihat.

Dalam foto tersebut, terihat ada 3 orang laki – laki sedang menyaksikan para pembalap MotoGP menggeber motornya di sirkuit Mandalika. Bahkan, salah seorang dalam foto tersebut nonton dengan menggunakan sarung.

Dalam keteranga di unggahannya, dipertanyakan apakah tes ini tertutup atau terbuka untuk umum. “Private or public tes?,” tulis @hrc_motogp, dikutip Sabtu (12/2).

Namun, caption lain menunjukan, HRC justru mengapresiasi para warga lokal ini yang menonton jalannya tes pramusim MooGP tersebut.

Incredible passion from the locals here (gairah luar biasa dari orang lokal),” sambung caption @hrc_motogp.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.