JAKARTA, HOLOPIS.COM – Phoenix Suns berhasil menumpaskan perlawanan Chicago Bulls di pertandingan big match NBA edisi kali ini Selasa, 8 Februari 2022.
Phoenix Suns sukses menumbangkan Chicago Bulls dengan skor tipis 127-124 di United Center Arena pada lanjutan NBA waktu setempat.
Phoenix Suns berhak untuk memenangkan laga kontra Chicago Bulls usai mampu merebut tiga kuarter awal jalannya pertandingan.
Phoenix Suns raih keunggulan di kuarter pertama dengan skor 36-29, 31-20 di kuarter kedua dan unggul tipis 35-34 di kuarter tiga.
Walaupun gagal menutup keunggulan di kuarter empat dengan ketertinggalan 25-41, Phoenix Suns tetap berhasil melewati laga itu dengan kemenangan tipis 127-124.
Pada pertandingan tersebut, Devin Booker sukses menyaingi DeMar DeRozan dari Chicago Bulls sebagai pencetak skor tertinggi pertandingan dengan raihan sama yakni 38 poin.
Torehan keduanya diikuti oleh Zach LaVine dengan mengoleksi 32 poin, enam rebounds dan delapan assists.
Dilansir dari situs NBA, berkat kemenangan tersebut Phoenix Suns dinilai semakin nyaman di puncak klasemen sementara wilayah barat NBA.
Sedangkan Chicago Bulls harus tertahan di posisi tiga klasemen sementara wilayah timur NBA di bawah Milwaukee Bucks dan Miami Heat.
Untuk laga selanjutnya, Phoenix Suns dijadwalkan bakal bertemu dengan Philadelphia 76ers di Wells Fargo Center pada Selasa, 8 Februari 2022 waktu setempat atau Rabu, 9 Februari 2022 sekitar pukul 7.00 WIB.
Sementara itu Chicago Bulls akan bertemu dengan Charlotte Hornets pada Rabu, 9 Februari 2022 waktu setempat atau Kamis, 10 Februari 2022 sekitar pukul 7.30 WIB.