JAKARTA, HOLOPIS.COM Pakar epidemiologi dari Universitas Indonesia, Pandu Riono menegaskan bahwa vaksinasi adalah salah satu kunci penting untuk mengatasi lonjakan kasus positif Covid-19, termasuk di Indonesia.

Karena dengan vaksinasi yang lengkap, sama halnya membantu keterisian rumah sakit akibat Covid-19 bisa semakin menurun, serta tingkat angka kematian juga bisa ditekan maksimal.

“Vaksinasi itu jalan untuk kendalikan dampak pandemi, terutama utilisasi RS dan Kematian,” kata Pandu, Senin (7/2).

Maka dari itu, terkait dengan kebijakan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) di masing-masing daerah bisa digunakan parameter tingkat pencapaian vaksinasi di sana.

“Keputusan untuk mengintegrasikan penilaian PPKM berdasarkan tingkat cakupan vaksinasi di wilayah tersebut yang menjadi tanggungjawab Pemda,” ujarnya.

Oleh karena itu, ia berharap agar pemda bisa menyertakan kebijakan PPKM dengan tingkat pencapaian vaksinasi tersebut.

“Diharapkan dapar diintegrasikan pada regulasi publik lainnya,” pungkasnya.