Selasa, 21 Januari 2025
Holopis.comNewsKesehatanBeli Obat Covid-19 Wajib Pakai Resep Dokter

Beli Obat Covid-19 Wajib Pakai Resep Dokter

Sementara Ketua Satgas Covid-19 Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Prof Zubairi Djoerban mengungkapkan, sejumlah obat-obatan yang dulu banyak dicari orang untuk pengobatan Covid-19 sekarang terbukti tidak bermanfaat.

“Bahkan bisa menimbulkan efek samping serius pada beberapa kasus,” ingatnya.

Obat yang dimaksud antara lain Ivermectin, Klorokuin, Oseltamivir, dan Azithromycin. Ivermectin, tidak disetujui Badan Pengawas Obat & Makanan (FDA) AS, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), dan regulator obat Uni Eropa. Banyak laporan pasien yang memerlukan perhatian medis, termasuk rawat inap, setelah mengonsumsi Ivermectin.

Kemudian, Klorokuin, meski sudah dipakai oleh ratusan ribu orang di dunia, namun terbukti malah berbahaya untuk jantung.

“Manfaat antivirusnya justru nggak ada. Jadi, klorokuin tidak boleh dipakai lagi,” imbuhnya.

Sedangkan Oseltamivir, yang merupakan obat influenza, belum terbukti efektif mengatasi Covid-19. WHO sudah menyatakan obat ini tidak berguna untuk Corona.

“Kecuali saat Anda dites terbukti positif influenza, yang amat jarang ditemukan di Indonesia,” tutur Zubairi.

Kemudian, Azithromycin juga dinilai tidak bermanfaat sebagai terapi Covid-19, baik untuk skala ringan serta sedang. Kecuali, ditemukan bakteri selain virus penyebab Covid-19 dalam tubuh.

“Kalau hanya Covid-19, maka obat ini (Azithromycin) tidak diperlukan,” tandasnya.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral