Sebelumnya Presiden Macron mengungkapkan rasa geramnya kepada orang-orang yang menolak untuk divaksinasi.
Dalam pernyataannya, Macron mengatakan ia ingin ‘p*** off’ (membuat marah) orang-orang yang tidak mau divaksinasi dengan cara melarang mereka memasuki berbagai macam fasilitas umum.
Meski demikian, aksi unjuk rasa di mayoritas tempat di Prancis berjalan dengan damai, walaupun beberapa ada yang bentrok dengan polisi.
Saat ini, sebanyak 90% populasi Prancis telah divaksinasi.
Walaupun hanya sedikit, mereka yang menolak vaksinasi bersuara lebih keras, dan diprediksi akan terjadi unjuk rasa yang semakin besar jika peraturan dari Presiden Macron akan diberlakukan.