JAKARTA, HOLOPIS.COM – Pisang merupakan salah satu buah yang paling umum dikonsumsi oleh masyarakat luas khususnya Indonesia. Buah pisang tumbuh subur di negara yang tropis, seperti di Indonesia.
Buah ini memiliki rasa yang manis, namun dibalik rasanya yang manis, pisang mengandung banyak nutrisi yang baik untuk kesehatan tubuh loh.
Ada banyak manfaat pisang yang bisa Sobat Holopis dapatkan dengan mengonsumsinya secara rutin. Beragam kandungan nutrisi yang ada, seperti karbohidrat, protein, mangan, vitamin A, vitamin B, vitamin C, serat, kalium dan juga magnesium.
Lantas apa saja manfaat buah pisang untuk kesehatan?
Manfaat Pisang Untuk Kesehatan
Banyak manfaat pisang untuk kesehatan yang sayang banget untuk Sobat Holopis lewatkan. Berikut ini adalah beberapa manfaat pisang menurut dr. Sienny Agustin, sebagai berikut:
- Meredakan Tukak Lambung
Manfaat pertama adalah meredakan tukak lambung, karena pisang dipercaya dapat memicu peningkatan lendir di lambung, sehingga dapat meredakan atau bahkan mencegah tukak lambung.
Pisang berperan sebagai antasida alami yang bekerja menetralkan asam lambung, sehingga dipecaya dapat mengatasi nyeri maag.
- Mengurangi Risiko Penyakit Ginjal
Tak hanya menetralkan asam lambung, pisang juga dipercaya mampu mengurangi risiko penyakit pada ginjal. Kandungan kalium didalamnya berfungsi untuk mencegah penyakit batu ginjal.
Ada beberapa penelitian yang menyatakan bahwa orang yang memenuhi asupan kaliumnya, akan memiliki risiko lebih rendah batu ginjal.
- Menjaga Kesehatan Jantung dan Pembuluh Darah
Kandungan kalium yang terdapat didalam pisang dipercaya mampu membantu fungsi pembuluh darah dalam mengangkat oksigen ke otak, lalu menjaga kestabilan detak jantung, dan juga mampu menurunkan tekanan darah.
- Mencegah Kerusakan Sel dan Jaringan Tubuh
Kandungan senyawa antioksidan pada pisang dapat mencegah kerusakan sel dan juga jaringan pada tubuh yang biasanya diakibatkan dari radikal bebas, sehingga menurunkan risiko terkena berbagai macam penyakit, seperti kanker.
- Menjaga Kesehatan Saluran Pencernaan
Pisang merupakan buah dengan sumber prebiotik yang banyak, sehingga pisang baik untuk menjaga kesehatan usus dan saliran pencernaan.
Beberapa peneliti menjelaskan bahwa prebiotik dapat mengatasi diare yang disebabkan oleh virus, bakteri, ataupun reaksi tubuh akibat mengonsumsi antibiotik.
Tak hanya menyehatkan saluran pencernaan, pisang juga mengandung serat yang dapat mencegah sembelit dan juga kanker usus besar.
- Menurunkan Berat Badan
Pisang sangat terkenal akan tinggi serat, kandungan serat didalamnya mampu memberikan efek kenyang lebih lama dan bisa menahan nafsu makan, sehingga Sobat Holopis tidak akan makan secara berlebihan.
Maka dari itu, buah pisang menjadi buah yang baik untuk menemani Sobat Holopis program diet atau menurunkan berat badan.
- Sumber Energi
Buah pisang juga terkenal dengan sumber karbohidrat yang baik, karena terdapat 27 gram karbohidrat yang terkandung. Karbohidrat dalam tubuh kita akan pecah menjadi glukosa yang menjadi sumber bahan bakar utama bagi tubuh kita.
Karbohidrat juga dapat diubah menjadi glikogen. Glikogen adalah salah satu bentuk glukosa yang disimpan diotot serta hati, dan dapat digunakan sebagai energi selama Sobat Holopis beraktivitas.
Lantas adakah bahaya pada buah pisang?