Advertisement
Categories: Olahraga

Jaga Kondisi Fisik, Timnas Indonesia Latihan Core Training

Advertisement

JAKARTA, HOLOPIS.COM – Timnas Indonesia menjalani core training di hotel tempat menginap di Singapura pada Selasa (6/12). Latihan ini dipimpin oleh pelatih fisik Shin Sang-gyu selama 45 menit.

Seluruh pemain tampak bersemangat dan menikmati materi latihan dari pelatih. Pada hari tersebut para pemain hanya melakukan latihan di hotel saja alias tidak latihan di lapangan.

“Latihan ini sebenarnya sebagai dasar penguatan untuk pemain. Ini merupakan bentuk variasi dari latihan yang diberikan kepada pemain. Core training sangat penting dilakukan setelah menjalani latihan dengan intensitas tinggi agar otot-otot kembali pulih dan kembali,” kata Sin Shang-gyu seperti dilansir dari pssi.org, Rabu (8/12).

Pelatih asal Korea Selatan tersebut menambahkan bahwa jadwal Indonesia di Piala AFF 2020 ini berdekatan tanggal mainnya, jadi perlu recovery yang baik agar pemain tetap bugar dan selalu fit.

“Kondisi pemain mengalami perkembangan yang baik. Saat di Turki kami memberikan materi latihan fisik, namun juga harus diperhatikan bahwa kemampuan fisik pemain saat pertandingan bisa berbeda. Kami berharap setiap pertandingan fisik pemain makin meningkat. Pemain harus latihan penguatan serta power agar gerakan eksplosif bisa didapatkan selama 90 menit,” tambahnya.

Pada ajang Piala AFF 2020 Indonesia berada di grup B. Evan Dimas dan kawan-kawan akan melawan Kamboja pada 9 Desember mendatang. Setelah itu melawan Laos 12 Desember, Vietnam 15 Desember, dan Malaysia 19 Desember 2021. Tiga laga awal Evan Dimas dan kawan-kawan akan berlaga di Stadion Bishan, Singapura. Untuk laga melawan Malaysia berlangsung di Stadion Nasional, Singapura.

Share
Published by
MHD

Recent Posts

Kecelakaan Mobil Minibus vs Kereta Pandhalungan di Jember, Tak Ada Korban Jiwa

JAKARTA - Sebuah mobil minibus merk Honda Mobilio berpelat nomor polisi P 1677 GI tersambar…

7 menit ago

PDIP Minta Presiden Prabowo Kaji Ulang Penarapan PPN 12 Persen Tahun Depan

JAKARTA - Ketua DPP PDIP Deddy Sitorus mengatakan bahwa pihaknya tidak menolak kenaikan PPN 12…

22 menit ago

Kecelakaan di Malang Gegara Truk Tak Kuat Menanjak, 4 Orang Penumpang Bus Meninggal

JAWA TIMUR - Sebuah bus pariwisata Tirto Agung bernomor polisi S 7607 UW mengalami kecelakaan…

27 menit ago

CCTV : Kucing Kuasai Sofa Pemilik, Netizen Tanya Siapa Majikannya

Bagi para pencinta anabul (anak bulu) atau pencinta kucing, pasti tahu bahwa hewan menggemaskan yang…

37 menit ago

BNPB : Lima Jembatan di Maros Terputus Akibat Banjir

Sejumlah wilayah di Kabupaten Maros, Provinsi Sulawesi Selatan terdampak banjir akibat curah hujan yang sangat…

52 menit ago

Setelah Tan Paulin, Giliran Dirjen Bea Cukai Diperiksa KPK Terkait Ekspor Batu Bara

Tim penyidik KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi) mendalami ekspor batu bara ke sejumlah negara. Di antaranya…

1 jam ago