yandex
Minggu, 12 Januari 2025

Hanya Diberi Satu Nominasi Oleh Grammys, Penggemar BTS Ungkapkan Kekesalan

JAKARTA, HOLOPIS.COM – Para penggemar BTS sedang menumpahkan kekesalan mereka terhadap pagelaran penghargaan musik Grammy Awards.

Pasalnya, Grammy hanya memberikan satu nominasi untuk BTS, yaitu “The Best Pop Duo/Group Performance.”

Ketika Grammy mengumumkan nominasi untuk BTS, tagar “Scammys” dan “BTS already won” menjadi trending twitter secara global.

Hal tersebut merupakan reaksi kemarahan para penggemar BTS yang tak percaya grup kesayangan mereka hanya diberikan satu nominasi.

Banyak yang beranggapan BTS pantas dinominasikan dalam beberapa kategori, ditambah tahun 2021 menjadi tahun tersukses mereka sepanjang perjalanan karir BTS.

BTS juga telah meraih banyak rekor, di tangga lagu Billboard, namun mereka tidak menerima nominasi “Song of the Year” atau “Album of the Year.”

Namun tidak sedikit yang beranggapan bahwa BTS tak butuh penghargaan dari Grammy.

Nyatanya, BTS sedang mempersiapkan 4 konser yang tiketnya sudah ludes di buru.

Konser itu akan diselenggarakan di Stadium SoFi, Los Angeles, California.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral