TANGERANG, HOLOPIS.COM – Motor yang digunakan Presiden Joko Widodo di sirkuit Mandalika, bisa dilihat dalam pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021 di ICE-BSD, Tangerang. Bergaya Chopper Racer, motor tersebut dimodifikasi oleh Katros Garage.

Katros Garage melakukan beberapa modifikasi diantaranya penambahan di bagian fairing depan, bodi belakang, dan cover mesin bawah. Sasis yang digunakan, yaitu bergaya Bobber. Penambahan ciri khas Indonesia pun tidak ketinggalan, dengan motif Batik Mega Mendung di sisi samping bagian fairing.

Emblem yang memperlihatkan bahwa motor tersebut milik Presiden, terlihat jelas dengan tulisan nama Presiden “Jokowi” pada bagian tangki motor. Grip gas pun, diberikan nama Indonesia Satu.

Livery khas motor balap dengan chequered flag dengan opacity tipis yang dikombinasikan dengan kelir hijau metallic (royal top green). Selain itu, juga ada beberapa aksen seperti tulisan RI-1 hingga Indonesia.

Secara keseluruhan, proses pengerjaannya sendiri sekitar 3 bulan. Berikut ini, spesifikasi motor Kawasaki W175 Custom milik Presiden Joko Widodo :

– Velg depan : ukuran 3.00-16
– Velg belakang : ukuran 3.50-16
– Ban depan dan belakang : ukuran 500-16
– Suspensi depan : Tipe Upside Down
– Lampu depan : Halogen 5,75 inci
– Lampu sein depan : LED
– Lampu belakang : LED 3in1
– Stang : Drag Bar style
– Tangki dan bodi samping : handmade
– Fairing dan hornet : handmade
– Mika fairing : custom 3 mm
– Cover mesin bawah : handmade
– Jok : kulit sintetis