yandex
Sabtu, 11 Januari 2025

Pemerintah Klaim Angka Kematian Covid-19 Turun Seperti Sebelum Pandemi

JAKARTA, HOLOPIS. COM – Pemerintah mengklaim bahwa angka kematian akibat COVID-19 di Indonesia saat ini sudah mengalami penurunan drastis dibanding beberapa waktu lalu.

Koordinator PPKM Jawa Bali Luhut Binsar Pandjaitan bahkan menyebut, angka kematian di pulau Jawa dan Bali pada saat ini sudah sama seperti sebelum pandemi terjadi di Indonesia.

“Tadi saya dapat laporan juga dari epidemiolog kita bahwa tingkat kematian juga sangat turun. Sehingga jumlah pemakaman itu sudah sama dengan sebelum pandemi,” kata Luhut dalam keterangan secara virtual, Senin (8/11).

Dari segala sisi penanganan, Luhut pun juga merasa yakin bahwa saat ini kondisi pandemi COVID-19 sudah dalam kondisi yang terkendali.

“Jadi sebenarnya kalau kita liat dari semua sisi, rumah sakit, pemakaman semua menunjukan angka yang bagus,” imbuhnya.

Meskipun begitu, Luhut kemudian mengakui bahwa ada 43 Kabupaten/Kota di Jawa Bali yang kembali mengalami kenaikan angka harian kasus Positif Covid.

“Di sisi lain saya juga meyampaikan tren kenaikan kasus di Jawa bali yang terjadi pada 43 kabupaten kota dari 128 kabupaten kota atau 33,6 persen dalam 7 hari terakhir,” terangnya.

Oleh karena itu, ditambahkan Luhut, pemerintah akan segera mengambil langkah khusus untuk menekan angka tersebut tidak kembali melonjak dan menjadi gelombang ke-3 di Indonesia.

“Kami akan segera kumpulkan 43 kabupaten kota Jawa bali tersebut untuk segera melakukan mengidentifikasi dan melakukan intervensi demi menahan tren kenaikan ini,” tegasnya.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral