yandex
Jumat, 10 Januari 2025

Kesaksian Ansori Penolong Gala Anak Vanessa Angel Usai Insiden Kecelakaan

JAKARTA, HOLOPIS.COM – Ansori pria yang menyelamatkan Gala Sky, putra Vanessa Angel dalam kecelakaan mobil di tol jombang Kamis (4/11), akhirnya muncul dan memberi kesaksiannya setelah sebuah video yang menggambarkan Ansori menggendong Gala Pasca Kecelakaan Viral di Media Sosial.

Ansori merupakan warga yang tinggal tak jauh dari TKP kecelakaan, dan pada waktu itu dirinya tengah membeli es kelapa di bawah jalan tol.

Mendengar bunyi dentuman, Ansori yang kala itu tengah menderita asam urat, langsung memanjat jalan tol dan menghampiri mobil Pajero Sport berwarna putih tersebut. Ia bahkan menyebut bahwa mobil telah berbalik arah, sesaat setelah dirinya sampai di pinggir jalan tol.

“Saya waktu itu berada tidak jauh dari TKP. Setelah saya dengar suara dentuman, tiba-tiba saya melihat mobil putih terbang, terus seketika itu saya lari di bawah terowongan jembatan tol. Karena kondisi saya waktu itu sakit, asam urat saya kambuh, saya berusaha merangkak ke jalan tol. Waktu di atas, saya langsung melihat mobil itu sudah berbalik arah,” ungkap Ansori dalam wawancara bersama Tvone, Minggu (7/11).

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral