Yoon Kye Sang dan Sei Ji Hye Bakal Bintangi Drama Baru Kiss Sixth Sense

JAKARTA, HOLOPIS.COM – Yoon Kye Sang, Seo Ji Hye, dan Kim Ji Suk saat ini sedang dalam proses untuk membintangi drama baru berjudul “Kiss Sixth Sense” yang akan tayang di Disney+.

Awalnya, drama tersebut adalah sebuah novel sebelum diadaptasi menjadi webtoon.

Bercerita mengenai wanita bernama Ye Sul who yang bisa melihat masa depan ketika ia mencium seseorang. Suatu hari, ia tidak sengaja mencium leher bosnya, Cha Min Hoo, dan tak sengaja melihat dirinya dan Cha Min Hoo berdua di ranjang.

Yoon Kye Sang dan Seo Ji Hye sebelumnya sudah pernah beradu akting 17 tahun lalu di drama “My 19 Year Old Sister in Law” pada tahun 2004. Dalam drama tersebut mereka memerankan karakter kakak-adik.

“Saya bekerja bersama Seo Ji Hye dalam drama pertamaku 17 tahun yang lalu. Saya merasa senang bisa bekerja sama lagi. Ada unsur fantasi di drama ini, namun tetap ringan” kata Yoon Kye Sang, dilansir dari Soompi.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

Presiden Republik Indonesia

BERITA TERBARU

Viral