yandex
Minggu, 12 Januari 2025

Video Musik Coldplay dan BTS “My Universe” Resmi Dirilis

HOLOPIS.COM – Video musik kolaborasi antara Coldplay dan BTS yang berjudul “My Universe” baru saja dirilis di saluran Youtube resmi Coldplay. Lagu tersebut akan muncul di album terbaru Coldplay yang akan rilis pada tanggal 15 Oktober.

Dalam video yang disutradarai oleh Dave Meyers tersebut, grup-grup musik tersebut berbentuk hologram bersama dengan kelompok alien Supernova 7 demi mengalahkan kekuatan yang menguasai galaksi “Spheres”.

Meskipun di galaksi tersebut musik dilarang, namun para musisi percaya bahwa musik dapat menang saat visualisasi muncul.

Lagu yang memiliki lirik bahasa Inggris dan Korea tersebut mengajarkan persatuan ditengah-tengah perpecahan.

Sebelumnya, Coldplay dan BTS merilis dua rendisi yang berbeda dari lagu ini, seperti versi akustik dan juga remix Supernova 7.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral