Sabtu, 21 September 2024
Sabtu, 21 September 2024

Covid Melandai, Jokowi Ijinkan PON Papua Dihadiri 25 Persen Kapasitas

JAKARTA, HOLOPIS.COM – Pemerintah memutuskan pelaksanaan PON XX Papua pada bulan Oktober mendatang bisa dihadiri oleh penonton.

Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan, Presiden Jokowi memberikan kelonggaran untuk masyarakat bisa melihat langsung gelaran olahraga tersebut dengan syarat tertentu.

“Terkait PON, tadi Bapak Presiden sudah putuskan dengan 25 persen penonton,” kata koordinator PPKM di luar Jawa Bali tersebut, Senin (20/9).

Airlangga juga menambahkan, syarat vaksinasi tuntas dua kali juga menjadi syarat utama selain penggunaan aplikasi PeduliLindungi saat masuk ke dalam lokasi pertandingan.

“Kemudian plattform PeduliLindungi untuk diintegrasikan dengan aplikasi sejenis secara global,” terangnya.

Untuk program vaksinasi, Airlangga juga mengatakan khusus untuk wilayah yang akan dijadikan venue PON sudah tercapai di atas 20 persen.

“Yaitu PON XX Papua, dimana telah tercapai jumlah vaksinasi di Kab/Kota Penyelenggara PON (Kab. Jayapura, Kab. Keerom, Kab. Merauke, Kab. Mimika, Kota Jayapura) adalah Dosis-1 56 persen, dan Dosis-2 35 persen,” paparnya.

Sementara itu, Airlangga juga memberikan catatan lain tentang event-event nasional dan internasional yang akan diselenggarakan, perlu mendapatkan perhatian agar tidak menjadi klaster baru.

Dimana untuk World Superbike Mandalika yang akan diadakan di Mandalika Pulau Lombok (5 Kab/Kota Aglomerasi) pada November 2021, dan target vaksinasinya baru mencapai Dosis 1 (33,27%) dan Dosis 2 (16,74%).

“Presiden minta pencapaian vaksinasi (di Lombok) diakselerasi, dan pada Oktober 2021 sudah dipastikan juga jumlah penontonnya yang bisa hadir. Sedangkan, untuk Liga 1 dan 2 Sepakbola dilaksanakan tanpa penonton,” tutupnya.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Asal Muasal Mitos ‘Ada yang Rindu Jika Bulu Mata Rontok’

Mitos tentang bulu mata yang rontok dan kepercayaan bahwa ada yang merindukan kita sudah ada sejak lama didengar, bahkan dipercayai di berbagai budaya.

Catat! Mulai Besok Tarif Tol Dalam Kota Jakarta Naik Jadi Segini…

Tarif tol dalam kota Jakarta akan dilakuka penyesuaian alias naik, yang berlaku mulai tanggal 22 September 2024 pukul 00.00 WIB. Besaran kenaikan tarif, berkisar Rp 500 hingga Rp 1500.

Tips Selamatkan Diri dari Banjir Bandang

Banjir bandang adalah salah satu bencana alam yang dapat terjadi secara tiba-tiba dan memiliki dampak yang sangat merusak.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru