yandex
Minggu, 12 Januari 2025

Simpatisan ISIS Tikam 6 Pengunjung Supermarket di Selandia Baru

HOLOPIS.COM – Kepolisian Selandia Baru telah menembak seorang pendukung ISIS yang melukai setidaknya 6 prang di sebuah supermarket di kota Auckland.

“Pada sore ini pukul 2:40 p.m., seorang ekstrimis melakukan serangan teroris” kata Perdana Menteri Selandia Baru, Jacinda Ardern dalam sebuah konferensi pers, Jumat (3/9).

Ardern membeberkan bahwa sang pelaku berkebangsaan Sri Lanka dan memiliki ideologi ISIS. Ternyata sosok pria tersebut sudah dikenal sebagai seorang ancaman.

Ia telah berada di bawah pengawasan terus-menerus oleh beberapa lembaga pemerintah.

Personel keamanan berhasil menembak dan membunuhnya dalam waktu 60 detik sejak awal serangan.

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral