Sabtu, 21 September 2024
Sabtu, 21 September 2024

Menko Airlangga: Perpanjangan PPKM di Luar Jawa-Bali Selama Dua Pekan Hingga 23 Agustus 2021

JAKARTA, HOLOPIS.COM – Menko Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan pemerintah memperpanjang pelaksanaan PPKM di luar Pulau Jawa-Bali selama dua minggu. Periode perpanjangan tersebut mulai 10 sampai dengan 23 Agustus 2021.

“Sesuai dengan arahan Bapak Presiden khusus di luar Jawa-Bali akan dilakukan perpanjangan dua minggu yaitu tanggal 10 sampai 23 Agustus 2021,” ujar Airlangga dalam konferensi pers virtual, Senin (9/8).

Airlangga menuturkan, pemerintah mengambil keputusan perpanjangan PPKM selama dua minggu berdasarkan perkembangan kasus COVID-19. Levelnya pun beragam mulai dari level 4, 3, dan 2.

“PPKM level 4 untuk 45 Kab/Kota, level 3 302 Kab/Kota dan level 2 39 Kab/Kota,” ujarnya.

Airlangga menjelaskan, perubahan pengaturan pembatasan kegiatan masyarakat untuk PPKM level 3 luar Jawa-Bali meliputi kegiatan belajar mengajar dapat dilakukan tatap muka maksimal 50% dengan prokes ketat.

Industri orientasi ekspor dan penunjangnya beroperasi 100% prokes ketat. “Jika ditemukan klaster ditutup 5 hari,” ucapnya.

Sementara restoran diperbolehkan makan di tempat dengan maksimal kapasitas 50% dan dengan prokes ketat. Mall atau pusat perbelanjaan diperbolehkan buka sampai dengan pukul 20.00 dengan maksimal 50% kapasitas dan wajib masker.

“Tempat ibadah diperbolehkan kegiatan maksimal 50% kapasitas atau 50 orang dengan prokes ketat,” tandasnya.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Apakah Makan Es Bisa Membuat Gemuk?

Makan es, terutama dalam bentuk es krim atau dessert beku, sering kali menjadi camilan yang menyenangkan.

4 Tips Menyelamatkan Diri Dari Badai Berbahaya

Belakangan ini, beberapa wilayah di negara-negara Asia Tenggara dilanda topan dan badai yang berbahaya karena dampak dari pemanasan global.

5 Khasiat Buah Anggur Merah, Manis dan Banyak Manfaat Baik

Siapa sih yang tidak suka dengan anggur merah? Anggur merah adalah buah yang bukan hanya lezat tetapi juga kaya akan manfaat kesehatan.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru