JAKARTA, HOLOPIS.COM – Sejumlah organisasi lintas agama di Indonesia mendukung upaya pemerintah dalam menanggulangi pandemi Covid-19.
Hal ini mereka sampaikan di dalam dialog bersama dengan Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD selama dua hari, yakni hari Senin sampai Selasa kemarin.
Ketua Umum Pengurus Pusat Muhammadiyah, KH Haedar Nashir memberikan saran kepada pemerintah agar konsisten saja di dalam pengambilan kebijakan dan tidak cenderung ragu-ragu apalagi maju mundur.
“Pemerintah dengan langkah yang sudah diambil harus firm,” kata kiai Haedar Nashir dalam dialog tersebut.
Karena menurut kiai Haedar, masyarakat hanya membutuhkan adalah komitmen dan konsistensi pemerintah dalam mengambil dan menerapkan kebijakan.
“Tidak usah maju mundur. Karena kepastian itu yang diperlukan oleh masyarakat,” uajrnya.
Dan ia sebagai orang nomor satu di organisasi bentukan KH Ahmad Dahlan itu menyatakan, bahwa pihaknya masih sangat percaya bahwa agenda utama pemerintah dalam penanggulangan wabah virus korona adalah upaya penyelamatan rakyat.
“Saya yakin pemerintah tetap dalam kepentingan utama menyelamatkan jiwa rakyat,” pungkasnya.