Sabtu, 21 September 2024
Sabtu, 21 September 2024

Wih… Kemenag Dapat Tanah Hibah di Sorong Selatan, Buat Bangun Madrasah

JAKARTA, HOLOPIS.COM Menteri Agama Republik Indonesia, Yaqut Cholil Qoumas menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Sorong Selatan yang telah menghibahkan 1 (satu) hektar tanah untuk membangun Madrasah Aliyah Kejuruan (MAK).
“Saya sangat mengapresiasi upaya Pemkab Sorong Selatan ini. Kita akan bersama mengupayakan hadirnya pendidikan keagamaan yang berkualitas di sana,” kata Yaqut di kantornya, Senin (21/6).
Dengan dihibahkannya ruas tanah itu, Menag berjanji akan sesegera mungkin melakukan kajian secara mendalam sebelum gedung sekolah tersebut direalisasikan.
“Karena itu kita akan segera kaji, sehingga MAK dapat segera hadir di sana,” ujarnya.
Perlu diketahui, bahwa Bupati Sorong Selaran, Samsudin Anggiluli datang ke kantor Kementerian Agama di Jakarta. Dalam kunjungannya itu, ia menyerahkan sertifikat tanah seluas 1 hektar kepada Kementerian Agama agar bisa dibangunkan sekolah.
Samsudin menyampaikan, bahwa ia sangat ingin ada sekolah MAK terbangun di wilayahnya, sehingga anak-anak Papua bisa mendapatkan akses pendidikannya dengan baik.

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Kemendikbudristek Berhasil Turunkan Disparitas Akses Pendidikan Selama Satu Dekade

HOLOPIS.COM, JAKARTA - Kemendikbudristek berhasil turunkan disparitas akses pendidikan...

Donald Trump Nyaris Dibunuh Lagi, Pelaku Langsung Ditangkap

Mantan Presiden AS sekaligus kandidat Pilpres 2024 Donald Trump kembali nyaris menjadi korban penembakan.

Ada Aroma Adu Domba Prabowo dan Gibran, Mulai Fufufafa Hingga Private Jet

Inisiator Gerakan Nurani Kebangsaan (GNK) Habib Syakur Ali Mahdi Al Hamid menduga ada operasi yang tengah dijalankan oleh kelompok tertentu yang bertujuan untuk mengganggu agenda nasional, khususnya menjalang transisi kepemimpinan Jokowi ke Prabowo.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru