Advertisement
Categories: GosipHiburanMusik

Kerjasama Dengan McDonald’s, PETA Tuduh BTS Promosikan Kekerasan Terhadap Hewan

Advertisement

JAKARTA, HOLOPIS.COM – Ketika McDonald’s mengumumkan kolaborasi mereka dengan BTS untuk menu “The BTS Meal”, berita tersebut berhasil membuat heboh para army dan kebanyakan penggemar.
Namun hal tersebut berbanding terbalik untuk PETA (People for the Ethical Treatment of Animals), sebuah organisasi hak-hak hewan yang menyuarakan keprihatinan atas kolaborasi tersebut.
Dilansir dari Koreaboo, PETA Asia menuduh BTS mempromosikan kekejaman terhadap hewan. Organisasi tersebut membagikan di media sosialnya foto seorang individu, mengenakan T-shirt BT21, berdiri di luar McDonald’s dengan tanda yang bertuliskan, “Penggemar ini kecewa. BTS, berhentilah mempromosikan ayam mati. ”
PETA Asia juga membagikan postingan dengan tagline, “You are ‘butter’ than this, BTS,” atau “Kalian lebih baik dari ini, BTS”, kata “butter” yang seharusnya “better” sengaja diplesetkan dari judul single terbaru mereka “Butter”.
Ketika PETA mengklaim bahwa ARMY merasa “dikecewakan” oleh BTS karena mempromosikan konsumsi nugget ayam, sebagian para Army justru tidak hanya membela BTS tetapi meningkatkan kesadaran akan beberapa inkonsistensi yang dilakuka organisasi PETA.
Mereka ingat bahwa PETA “menidurkan” ribuan hewan daripada dipelihara di sebuah rumah, karena mereka tidak percaya pada kepemilikan hewan peliharaan. Presiden dan salah satu pendiri PETA, Ingrid Newkirk, percaya ini adalah “situasi yang sangat buruk”.
Banyak pula ARMY mengatakan bahwa PETA sengaja memilih BTS dan McDonald hanya untuk mencari perhatian. Meskipun BTS sering terlihat makan berbagai makanan yang terdiri dari daging dalam reality show mereka dan mendukung produk serupa sebelumnya, PETA tidak pernah mengungkit hal tersebut hingga saat ini. (zik)

Share
Published by
Darin Brenda Iskarina

Recent Posts

Ternyata Ini Manfaat Buah Kelengkeng Bagi Kesehatan Tubuh

Buah kelengkeng banyak digemari karena rasanya yang manis dan lezat. Selain itu, mudah juga didapat.

16 menit ago

Rayakan Natal 2024, Owena Mayang Sari Rangkul Seluruh Partai Politik

Bupati Mahakam Ulu Terpilih Owena Mayang Shari Belawan menegaskan, pihaknya bakal merangkul semua pihak pasca…

36 menit ago

Arsenal Harus Naik Level Lagi Kalau Mau Kejar Liverpool

Arsenal masih dalam jalur perburuan gelar juara Liga Inggris musim ini, namun sedikit tertinggal dari…

36 menit ago

Persija Fokus Petik 3 Poin Dulu Baru Pikirkan Potensi Transfer Pemain

Pelatih Persija Jakarta Carlos Pena menyebut bahwa saat ini Macan Kemayoran fokus mendulang tiga poin…

56 menit ago

Lirik Lagu Bunga Maaf – The Lantis yang Viral di TikTok

Lagu berjudul Bunga Maaf merupakan lantunan hits milik grup band kekinian bernama The Lantis. Lirik…

1 jam ago

Chelsea Diklaim Siap Permanenkan Jadon Sancho

Chelsea diklaim siap mempermanenkan status Jadon Sancho, dimana Sancho sejatinya merupakan pemain pinjaman dari Manchester…

2 jam ago