Jumat, 20 September 2024
Jumat, 20 September 2024

Ketua Umum PSSI Harap Timnas Indonesia Raih Hasil Maksimal di Sisa Laga Kualifikasi Piala Dunia 2022

JAKARTA, HOLOPIS.COM – Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan mengunjungi latihan tim nasional Indonesia di Lapangan Madya, Senayan, Jakarta, Sabtu (8/5) malam. Skuat Garuda disiapkan untuk tiga pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022 grup G di Uni Emirat Arab (UEA).
Ketum PSSI didampingi anggota Komite Eksekutif (Exco), Endri Erawan dan Direktur Teknik, Indra Sjafri hadir pada pukul 20.00 WIB. Pada latihan ini seluruh pemain tampak sangat bersemangat dan antusias menikmati semua menu latihan pelatih Shin Tae-yong.
“Saya datang untuk melihat latihan timnas Indonesia karena ingin memotivasi dan memberikan semangat kepada pemain secara langsung,” kata Iriawan.
Iriawan menambahkan bahwa saat ini Evan Dimas dan kawan-kawan belum diberikan latihan dengan intensitas tinggi oleh Shin Tae-yong karena karena sebagian besar pemain menjalani ibadah puasa. Nantinya seusai hari raya Idul Fitri, skuat Garuda akan digenjot latihan demi torehan positif di pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022.
“Pemain saat ini dalam kondisi siap untuk menghadapi pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022. Mereka harus berjuang keras, disiplin, fokus demi performa yang maksimal nantinya,” tambah pria yang akrap disapa Iwan Bule tersebut seperti dilansir dari pssi.org, Minggu (9/5).
Skuat Garuda masih menjalani TC di Jakarta sebelum berangkat ke Uni Emirat Arab (UEA) pada 17 Mei mendatang.
“Kami berharap dengan persiapan yang baik, timnas Indonesia dapat meraih hasil maksimal pada tiga laga melawan Thailand, Vietnam, dan UEA. PSSI terus mendukung program pelatih pelatih Shin Tae-yong demi raihan prestasi timnas Indonesia,” tambah pria yang akrap disapa Iwan Bule tersebut.
Indonesia akan melawan Thailand pada 3 Juni, lalu Vietnam 7 Juni, dan terakhir UEA pada 11 Juni. AFC sebelumnya telah memilih UEA sebagai lokasi sentralisasi lanjutan Kualifikasi Piala Dunia untuk Grup G.
Selain menjalani tiga pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2022, skuat Garuda juga akan melakukan dua laga uji coba melawan Afghanistan (25/5) dan Oman (29/5).

Temukan kami juga di Google News lalu klik ikon bintang untuk mengikuti. Atau kamu bisa follow WhatsaApp Holopis.com Channel untuk dapatkan update 10 berita pilihan dari redaksi kami.

Rekomendasi

berita Lainnya
Related

Jadwal Liga 1 Hari Ini : Pekan ke-6 Dibuka PSS Sleman vs Arema dan PSM Makassar vs PSIS

Liga 1 memasuki pekan ke-6, dan akan dibuka dua laga seru yakni PSS Sleman vs Arema FC dan PSM Makassar vs PSIS Semarang. Simak jadwal selengkapnya di artikel ini.

Jadwal Live dan Link Streaming Closing Ceremony PON XXI Aceh-Sumut 2024 Malam Ini

Closing Ceremony PON XXI Aceh-Sumut 2024 akan berlangsung malam ini. Simak jadwal live dan link streaming acara penutupan olahraga multievent terbesar di Indonesia tersebut.

Klasemen Medali Jelang Penutupan PON XXI Aceh-Sumut 2024 : Jabar Teratas Jauh Ungguli DKI Jakarta

Jabar (Jawa Barat) berhasil menempati posisi teratas klasemen medali jelang penutupan PON XXI Aceh-Sumut 2024 hari ini, disusul DKI Jakarta dan Jatim di peringkat dua dan tiga.
Prabowo Gibran 2024 - 2029
Ruang Mula

Berita Terbaru