HOLOPIS.COM – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat telah terjadi gempa bumi berkekuatan magnitudo (M) 5,7. Gempa tersebut mengguncang bagian timur laut Maluku Barat Daya pada Senin (19/4) siang.
Walaupun gempa tersebut tidak sampai menimbulkan gelombang tsunami, BMKG menyarankan warga untuk tetap waspada terhadap gempa bumi susulan di wilayah tersebut.
“Hati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi,” demikian imbauan BMKG dikutip dari laman resmi lembaga.
Gempa bumi yang terjadi sekitar pukul 14.07 WIB itu berpusat di kedalaman 23 kilometer. Sementara koordinat gempa tercatat di 8.00 LS, 127.89 BT.
#Gempa Mag:5.7, 19-Apr-21 14:07:37 WIB, Lok:8.00 LS, 127.89 BT (Pusat gempa berada di laut, 20 km Timur Laut Maluku Barat Daya), Kedlmn:23 Km Dirasakan (MMI) III Moa, II-III Damer #BMKG pic.twitter.com/Uc9VcFbRnf
— BMKG (@infoBMKG) April 19, 2021
Hingga berita ini ditayangkan, belum ada penghitungan mengenai kerugian maupun informasi dampak kerusakan dan korban akibat gempa dari petugas terkait. (MIB)