Advertisement
Categories: NewsRagam

Prakiraan Cuaca Ibukota Hari Ini

Advertisement

JAKARTA, HOLOPIS.COM – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca sebagian wilayah DKI Jakarta berpotensi hujan ringan pada Selasa (13/4) siang.
“Waspada potensi hujan disertai kilat/ petir dan angin kencang dengan durasi singkat di wilayah Jakarta Selatan, Jakarta Timur, Jakarta Barat, dan Jakarta Utara pada sore hari,” demikian menurut BMKG dalam akun Twitter @BPBDJakarta.
Dalam laporan prakiraan cuaca BMKG tersebut, wilayah Jakarta Pusat berpotensi mengalami cuaca berawan pada siang hari. Sedangkan potensi cuaca cerah pada siang hari hanya terjadi di Kepulauan Seribu.
Adapun prakiraan cuaca di seluruh wilayah DKI Jakarta pada pagi hari berpotensi cerah berawan.
Demikian pula pada malam hari, prakiraan cuaca sebagian wilayah DKI Jakarta berpotensi cerah, yakni di Jakarta Barat, Jakarta Selatan, dan Jakarta Timur.
Sedangkan Jakarta Pusat, Jakarta Utara, dan Kepulauan Seribu berpotensi cuaca cerah berawan pada malam hari. Selanjutnya, cuaca cerah berawan berpotensi bertahan di seluruh wilayah DKI Jakarta pada Rabu (14/4) dini hari.
BMKG memprakirakan suhu di wilayah DKI Jakarta pada Selasa berkisar dari 23 derajat celsius di titik terendah dan tertinggi mencapai 33 derajat, dengan tingkat kelembaban terendah pada 65 persen dan tertinggi 95 persen.

Share
Published by
Zikri

Recent Posts

Jadwal dan Link Live Streaming Misa Natal 2024 di Katedral Jakarta

Misa Natal 2024 akan berlangsung pada malam dan puncak Hari Raya Natal di Gereja Katedral…

4 menit ago

BMKG Prediksi Cuaca Jakarta Didominasi Hujan Sejak Pagi Hari, Cek Sebarannya

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) telah merilis informasi terkini perihal prakiraan cuaca Jakarta pada…

19 menit ago

Cuaca Jateng Berpotensi Turun Hujan, Cek Sebarannya

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis informasi terkini perihal prakiraan cuaca Jateng (Jawa Tengah)…

34 menit ago

PT LIB Bilang Gini Terkait PSM Makassar Mainkan 12 Orang Hadapi Barito Putera

PT Liga Indonesia Baru atau PT LIB merespon mencuatnya soal PSM Makassar yang tampil dengan…

49 menit ago

Bukayo Saka Cedera, Dipastikan Absen Lama Bela Arsenal

Arsenal harus menerima kenyataan setelah pemain bintangnya yakni Bukayo Saka dikabarkan mengalami cedera serius. Pemain…

1 jam ago

Inter vs Como : Nerazzurri Libas Habis 2-0 Tanpa Balas

Pertandingan antara Inter vs Como pada lanjutan Liga Italia berakhir dengan skor 2-0 tanpa balas…

1 jam ago