Jumat, 17 Januari 2025

Tanggapan tvN Mengenai Gunakan Lagu Ardhito Pramono Tanpa Izin

Kesalahpahaman antara musisi Indonesia Ardhito Pramono dan stasiun televisi Korea tvN tsaat ini telah terselesaikan.
Pihak tvN dan Ardhito, telah mengungkapkan klarifikasi terhadap tudingan penggunaan lagu-lagu Ardhito yang dilakukan tanpa izin.
Melalui akun instagram tvN 3 meals, tvN menjelaskan bahwa mereka telah mengantongi izin untuk menggunakan lagu Ardhito dalam variety show yang ditayangkan di tvN.
“Musik Bitter Love diklaim sejumlah artikel digunakan tanpa izin. Itu adalah lagu yang dipercayakan oleh Asosiasi Hak Cipta Musik Korea, biaya pemakaian dibayar dengan izin asosiasi, biaya penggunaan telah dibayarkan kepada artis melalui Asosiasi Hak Cipta Musik Korea” tulis akun Instagram @tvn3meals, pada Sabtu (10/4).
Menanggapi jawaban tvN, Ardhito menjelaskan lewat instagram story miliknya. Menurutnya. meski soal pembayaran sudah diperjelas, namun ia merasa tidak dilibatkan sebagai produser sekaligus pencipta lagu.
“Anehnya, saya sebagai produser dan pencipta lagu tidak pernah mendapatkan info tentang lagu yang digunakan. Mohon sekali @sonymusicid bersama @sonymusickorea bekerja sama dalam hal ini,” tulis Arditho.
Sebelumnya, pada 8 April lalu Ardhito menuliskan keluhan penggunaan lagunya oleh Variety Show Korea tanpa izin melalui Instagram story. “Sering banget dapat info kalau lagu gue dipakai sama banyak Korean variety show. Enggak mengerti. Izin enggak, ada omongan aja enggak,” tulis Ardhito saat itu.
Selama ini, sejumlah lagu Ardhito, termasuk salah satunya Bitterlove dikatakan kerap digunakan di acara televisi Three Meals a Day yang tayang di tvN.
Kabar mengenai keluhan Ardhito akhirnya sampai ke pihak stasiun televisi tvN, sehingga pada Sabtu (10/4), mereka memberikan klarifikasi melalui akun Instagram resminya. Pihak tvN mengatakan, bahwa segala penggunaan lagu, termasuk lagu Ardhito dilakukan dengan izin, dan telah melewati prosedur pembayaran royalty. (zik)

Temukan kami di Google News, dan jangan lupa klik logo bintang untuk dapatkan update berita terbaru. Silakan follow juga WhatsApp Channnel untuk dapatkan 10 berita pilihan setiap hari dari tim redaksi.

Berita Lainnya

BERITA TERBARU

Viral