JAKARTA, HOLOPIS.COM – Kapolres Metro Jakarta Timur, Kombes Pol Erwin Kurniawan menyampaikan bahwa pihaknya tetap memperketat pengamanan Pengadilan Negeri Jakarta Timur menjelang agenda persidangan terhadap terdakwa Habib Muhammad Rizieq bin Husein bin Shihab.
Setidaknya, ada 1.788 personil gabungan dari TNI, Polri dan Satpol PP Jakarta Timur akan ikut terlibat dalam pengamanan tersebut.
“Ada 1.788 personil. Iya, gabungan TNI, Polri dan Satpol PP wilayah administrasi Kota Jakarta Timur,” kata Kapolres Erwin kepada wartawan, Selasa (23/3).
Untuk mengantisipasi adanya pengerahan massa, polisi berpangkat melati tiga itu akan melakukan penyekatan secara situasional.
Tujuan dari penyekatan ini adalah untuk meminimalisir adanya kerumunan massa yang bisa berpotensi menjadi sebab penyebaran virus korona.
“Titik penyekatan kita lihat situasi, kita belum tahu titik kumpul massa di mana. Kalau ada yang berkerumun dan tidak mematuhi protokol kesehatan, kita akan datang dan beri imbauan,” ujarnya.
Imbauan ini juga tidak untuk bertujuan represif, namun lebih mengedepankan edukasi, sehingga imbauan ini akan dilakukan secara bertahap pula.
“Kita imbau 1 kali, 2 kali dan 3 kali bagi mereka yang melakukan kerumunan kalau tidak patuhi protokoh kesehatan tentu kita akan ambil tindakan, kita juga akan tes antigen. Tujuannya edukasi lah,” sebut Erwin.
Oleh karena itu, Kombes Pol Erwin berharap kepada semua pihak agar bisa bekerjasama dengan aparat keamanan, agar persidangan bisa berjalan dengan aman, tertib dan lancar.
Apalagi, agenda persidangan hari ini terhadap terdakwa kerumunan Petamburan dan Megamendung tersebut berjalan secara virtual.
“Jam 09.00 WIB jelang sidang, pihak PN akan bagikan link zoom,” sebutnya.
Aktris asal Amerika Serikat Rachel Brosnahan akan memerankan karakter ikonis Lois Lane di film Superman…
JAKARTA - Prestasi membanggakan kembali ditorehkan siswa madrasah di kancah internasional. Peserta didik Madrasah Aliyah…
Aktor asal Amerika Serikat David Corenswet akan menjadi pemeran Superman berikutnya di film terbaru Superman…
Para penggemar film superhero sebentar lagi akan kembali dimanjakan dengan film Superman karya James Gunn…
FIBA merilis bahwa Indonesia masuk dalam daftar 4 besar negara di dunia yang masyarakatnya gandrung…
Pebalap senior Fitra Eri memberikan contoh yang baik bagi para orang tua. Pasalnya, ia tetap…