JAKARTA, HOLOPIS.COM – Sebelumnya, Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Penny K. Lukito mengatakan proses uji klinis I vaksin Nusantara tidak sesuai atau memenuhi kaidah klinis dalam penelitian vaksin.
Menanggapi polemik tersebut, Presiden Jokowi pun buka suara. Presiden Joko Widodo mengatakan bahwa pengembangan vaksin di dalam negeri secara mandiri harus didukung.
“Saat ini ada dua vaksin yang dikembangkan di Indonesia secara mandiri yakni vaksin merah putih dan vaksin nusantara,” ungkap Jokowi dalam keterangannya melalui video, Jumat (12/3).
Menurut Presiden, Persyaratan dan tahapan pengembangan vaksin secara ilmiah, sangatlah penting untuk membuktikan bahwa proses pembuatan vaksin sangat mengedepankan unsur kehati-hatian dan dapat dipertanggungjawabkan.